Rabu, 31 Agustus 2022

RANGKUMAN SISTEM KOMPUTER

 SISTEM KOMPUTER

Sistem komputer adalah kumpulan dari berbagai perangkat komputer yang saling berkaitan satu dengan yang lain, sehingga dapat berinteraksi dan menjalankan proses pengolahan data.

Perangkat yang terdapat apda sistem komputer di antaranya : • Hardware • Software • Brainware. 

Perangkat tersebut memiliki fungsi masing-masing pada sistem komputer, pada saat beroperasi pun ketiga nya saling bergantungan. 


• HARDWARE (perangkat keras) 

Hardware merupakan peralatan yang ada di dalam sistem komputer, yang dapat di jamah, disentuh, dilihat, dan dapat dilihat secara fisik. Contohnya, monitor, mouse, keyboard, PC, dll. 

Hardware sendiri dikategorikan menjadi 3 jenis yakni:

• Perangkat input ( memasukkan) 

Yaitu perangkat keras yang digunakan untuk memasukkan data kepada komputer, seperti: mouse, keyboard, scanner, microphone, dll. 

• Perangkat process

Yaitu perangkat keras yang berguna untuk menerima data dari perangkat input dan memproses data tersebut. Sepert, processor, RAM, Northbride, dll. 

• perangkat output ( keluaran) 

Yaitu perangkat keras yang digunakan untuk menampilkan hasil dari data yang telah diolah oleh komputer, perangkat ini menampilkan informasi kepada user atau pengguna. Seperti, monitor, proyektor, printter, dll. 


SOFTWARE (perangkat lunak) 

Software merupakan bagian dari sistem komputer yang tidak bisa dilihat tidak memiliki fisik dan berfungsi untuk mengontrol dan mengendalikan data dan berupa perintah-perintah. 

Perangkat lunak sendiri di klasifikasikan menjadi 4 macam yaitu:

• sistem operasi (operating system) 

Yaitu program yang digunakan untuk mengendalikan sistem kerja yang mendasar sehingga dapat mengatur kerja media input, output, media pemroses, dll. Seperti, Windows 7,windows 8,windows 10,macos, Linux, dll. 

• Program aplikasi

Yaitu perangkat lunak yang dirancang khusus untuk kebutuhan tertentu, misalnya program pengolah kata, pengolah presentasi, design grafis, dll. Seperti, Ms word, Ms excel, Adobe photoshop, dll. 

• Bahasa pemrograman

Yaitu program yang digunakan untuk menerjemahkan intruksi-intruksi yang ditulis dalam bahasa pemrograman ke bahasa mesin dengan prosedur atau aturan tertentu agar diterima oleh komputer. 

• Program bantu

Yaitu perangkat lunak yang berfungsi sebagai aplikasi pembantu dalam kegiatan yang ada hubungannya dengan komputer, serta merupakan perangkat lunak sistem dengan fungsi tertentu. Seperti, antivirus, CC Cleaner, winrar, dll. 


BRAINWARE

Yaitu perangkat intelektual yang memakai dan menjelajahi kemampuan hardware/software.Pengguna komputer biasa disebut sebagai user. Namun user sendiri ada macamnya yaitu:

• Programer

Adalah orang yang punya kemampuan dalam bahasa pemrograman, sering disebut sebagai pembuat perangkat lunak yang di perlukan oada sistem komputer asasi. 

• Administrator

Adalah seorang yang bertugas mengelola sebuah sistem operasi dan program yang digunakan pada komputer/jaringan komputer. 

• Operator

Adalah orang yang menjalankan sistem operasi dan program dalam perangkat komputer. 


BAGIAN-BAGIAN KOMPUTER

1.CASING KOMPUTER

Sebagai wadah utama bagian-bagian komputer seperti prosessor (cpu),FAN,Matherboard,dan perangkat lainnya.

2.POWER SUPPLY

Power supply berfungsi untuk menyuplay dan memberikan tegangan langsung untuk bagian komponen pada komputer yanng memerlukan tegangan seperti hardisk,kipas(fan),motherboard,dll.

3.MOTHERBOARD

Salah satu bagian paling penting yang ada dalam perangkat komputer, yang berfungsi sebagai penghubung komponen-komponen yang ada dalam komputer.seperti,prosesor,RAM,video card,disk.

4.PROSESSOR


Bagian dari komputer yang biasa disebut sebagai otak komputer.Yang bertugas untuk mengendalikan kegiatan yang ada di dalam komputer dan saling berintegrasi atau berhubung dengan perangkat lain.

5.CHIPSET

Bagian dari komponen yang berbentuk intograted cirwit (komponen yang dibuat dengan bahan/material semi conduktor) dengan ukuran kecil dalam komputer.chipset sendiri bertindak sebagai layaknya polisi lalu lintas yang tugasnya mengarahkan aliran data serta menentukan perangkat mana saja yang didukung personal komputer.

6.MEMORY(RAM)

Berfungsi sebagai media penyimpanan data yang hanya bersifat sementara, artinya jika komputer dimatikan maka data yangtadi disimpan dalam memory akan dihapus secara otomatis.

7.ROM
Komponen yang ada didalam komputer berbentuk diip memori dan data di dalamnya bersifat permanen.

8.BATERAI CMOS

Bagian dari motherboard yang dipasang untuk pengaturan perangkat keras dasar seperti BIOS,tanggal,waktu,dan konfigurasi lainnya.

9.FAN/KIPAS


Berfungsi mengeluarkan suhu panas dari mesin dan menggantikannya dengan udara yang segar ke dalam sistem.


10.SOUND CARD


Memproses sistem sehingga bisa menghasilkan suara dan juga memproduksi suara (mengolah input/output suara).


11.HARDISK(HDD)/SSD


Media penyimpaan yang bisa digunakan untuk menyimpan data,termasuk juga sistem.Hardisk berfungsi sebagai media penyimpanan data.


12.VIDEO CARD/GPU/VGA/KARTU GRAFIS


Berfungsi digunakan umtuk memproses gambar keluaran ke monitor/tampilan komputer.Kartu VGA ini terhubung secara langsung ke dalam CPU atau prosessor,sehingga data grafis yang ditampilkan pada layar akan terlihat sempurna.


13.KABEL SATA(Serial Advance Tencology Attachment)

Sebuah antarmuka penyimpanan untuk menghubungkan host bus adapter untuk penyimpanan massal seperti hard disk drive dan optical drive.SATA berguna untuk menghubungkan serial  ATA. 












Rabu, 10 Agustus 2022

LAPORAN HASIL PERCOBAAN MEMBUAT BLOGGER

 Nama: Dewi safitri

Absen: 06

Kelas: X / tkj 2



I. Judul

BLOG


II. Tujuan Percobaan

• Mengetahui cara pembuatan blog

• Mengetahui cara untuk melakukan posting



III. Alat dan Bahan

• Handphone/laptop

• Web Browser

• Koneksi Internet

• Akun google

IV. Langkah kerja

1. Membuat Akun Blogger



Hal pertama yang harus kamu lakukan untuk membuat blog di Blogger adalah membuat akun. Caranya mudah, kamu hanya perlu akun Google dan pastikan kamu sudah log in dengan akun tersebut.

2. Membuat Blog



Buka Blogger pada browser, kemudian klik ‘Create Your Blog’ untuk memulai. Masuk kan akun google anda untuk login dan membuka blog nya. Kemudian kamu akan diminta untuk melengkapi Blog List. 

3. Membuat Postingan atau Halaman



Setiap blog pasti memerlukan postingan/konten untuk mengisi blog tersebut. Nah, untuk memulainya, kamu bisa klik button bertuliskan ‘New Post’.Kamu bisa membuat konten apa saja yang kamu inginkan pada laman buat postingan baru. Ada pengaturan jenis font, text style, ukuran, warna, tata letak dan lainnya untuk mengatur tulisan/konten yang dibuat. Kamu juga bisa menambahkan gambar dan juga video pada postingan.


4. Mengatur Tampilan



Mengatur tampilan blog pada Blogger dilakukan dengan mengedit tema pada blog. Klik ‘Theme’ pada sisi kiri laman.

5. Mengatur Tata Letak Blog



Cara untuk mengatur tata letak pada Blogger ialah dengan klik menu ‘Layout’ pada dashboard. Di sini kamu bisa mengatur tata letak blog sesuai keinginan.

6. Publikasi Blog


Blog-mu sudah berhasil dibuat setelah semua langkah di atas sudah kamu ikuti. Kamu bisa melihat tampilan blog yang sudah jadi dengan klik ‘View your blog‘ pada dashboard.

V. Hasil percobaan

1.Membuat blog

Berikut adalah hasil pembuatan blog saya:



Pada halaman ini terdapat blog yang sudah saya buat beserta akun google dan identitas saya. 

2. Memposting blog

Berikut ini adalah salah satu hasil potingan blog saya:



VI. Kesimpulan

Hal yang dapat disimpulkan dari percobaan Blog yaitu membuat blog disitus blogger.com sangatlah mudah. Akan tetapi terlebih dahulu, pengguna harus memiliki akun google. 

Blog memiliki banyak manfaat diantaranya dapat dijadikan media untuk berbagi pengetahuan, tips, dan lain-lain dalam bentuk teks baik berupa link, dokumen Word, Pdf dll. Blog juga dapat digunakan sebagai tempat pengguna untuk mengekspresikan diri dan mengembangkan kreatifitas. 

VII. Pengalaman

Pengalaman saya ketika membuat blog seru, tetapi di sela-sela keseruan pasti ada yang namanya kesulitan dalam membuat sesuatu dalam blog contohnya: membuat menu beranda, tugas, identisas, dll. Dan ada juga yang mudah seperti, waktu login, memposting, memilih font, tema, dll. Dari percobaan ini saya bisa belajar lagi dari kesalahan-kesalahan dan kesulitan di saat membuat blog. 

TERIMAKASIH.... 

Selasa, 09 Agustus 2022

Tentang saya

 Nama: Dewi safitri

Kelas: X / TKJ 2

Sekolah: SMKN 1 PURWOSARI

Sosial media: -IG : _dewiiiy


Sabtu, 06 Agustus 2022

4 SEHAT 5 SEMPURNA

    


Pengertian makanan 4 sehat 5 sempurna



Makanan 4 sehat 5 sempurna adalah makanan yang memiliki kandungan gizi lengkap mulai dari karbohidrat, protein, vitamin, lemak, dan mineral. Makanan 4 sehat terdiri atas makanan pokok, lauk pauk, sayur, dan buah. Sedangkan 5 sempurna merupakan susu yang merupakan nutrisi tambahan. Awalnya makanan 4 sehat dan 5 sempurna ini merupakan kampanye yang digalakkan pemerintah namun saat ini sudah menjadi gaya hidup sebagian orang.


 Kesadaran akan konsumsi makanan yang sehat harus juga didampingi dengan gaya hidup sehat lainnya seperti istirahat cukup, olahraga rutin, dan gaya hidup bersih dan sehat. Dengan melakukan hal-hal tersebut, tubuh akan selalu fit dan terhindar dari berbagai macam penyakit.Ada beberapa contoh makanan 4 sehat 5 sempurna di bawah ini :


Lauk Pauk



Lauk pauk adalah segala macam makanan yang disajikan sebagai peneman utama hidangan nasi, umumnya banyak mengandung protein, baik hewani maupun nabati. Lauk pauk hewani, antara lain daging, unggas, ikan, dll. Sedangkan lauk pauk nabati berupa tahu, tempe, dll.


Sayur - Mayur



Pengertian sayur : sayur adalah semua jenis tanaman yang dapat dikonsumsi baik yang diambil dari akar, batang, daun, biji, bunga atau bagian lain yang digunakan untuk diolah menjadi masakan.Sayuran mengandung zat gizi yang berfungsi mengatur metabolisme (proses kerja tubuh). Zat pengatur ini terdiri dari air, vitamin, dan mineral . jenis zat gizi ini banyak terdapat pada makanan yang berasal dari sayuran dan buah-buahan.

Sedangkan sebagian besar sayuran mengandung vitamin sesuai dengan warnanya : 

1.Sayuran berwarna hijau banyak mengandung klorofil, Vitamin A dan Vitamin B. 

2.Sayuran yang berwarna merah atau kuning banyak mengandung karotin dan Vitamin A. 

3.Sayuran yang berwarna kuning dan berasa asam banyak mengandung Vitamin C. 

4.Sayuran yang mempunyai aroma yang tajam banyak mengandung sulfur seperti kol, Lobak, bawang, pete, jengkol dan yang lainya.


 • Buah-Buahan



Ketika kita mengonsumsi buah, suplai energi dapat bertambah dengan cepat. Tambahan tenaga ini sangat urgen untuk menghadapi jadwal yang padat. Karena itu, atlet tidak jarang terlihat mengonsumsi buah, sebelum, ketika jeda,dan pun setelah berlatih atau bertanding.Buah-buahan laksana aprikot, apel, pisang, berry, jeruk bali, dan jeruk, paling baik untuk mengayomi jantung sebab kaya bakal kandungan flavonoids, caretonoids, serat, potasium, dan magnesium.


Kamis, 04 Agustus 2022

PELANGI


Assalamu'alaikum Wr. Wb. 

Haii teman-teman semua,ini adalah hasil tugas yang diberikan oleh guru saya, sebagai berikut:

 PELANGI



Apakah kalian pernah melihat pelangi? 

Tentu saja kalian pernah melihatnya

meskipun cuman sebentar saja disaat 

Musim hujan tiba, itu pun juga jarang

Ya teman teman semua. 

Kali ini dan pertama kali ini

saya membuat blog tentang fenomena pelangi beserta kejadiannya. 

Berikut adalah pembahasan tentang apa itu pelangi dan kejadian muncul nya fenomena Pelangi. 


PELANGI


          Pelangi adalah salah satu keajaiban alam yang kedatangannya sangat ditunggu-tunggu. Proses terjadinya pelangi ini melibatkan unsur-unsur seperti cahaya matahari dan rintik-rintik hujan.

Penting untuk memahami proses terjadinya pelangi sebagai edukasi anak. Perlu diingat juga, pelangi tidak serta merta terjadi setiap setelah hujan.


Pengertian pelangi menurut para ahli :

Menurut Sir Isaac Newton, pelangi merupakan suatu spektrum yang dihasilkan dari pembelokan sinar yang masuk melalui prisma. Di dalamnya terdapat tujuh warna dasar, antara lain merah, oranye, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu.

Fenomena meteorologi yang disebabkan oleh refleksi, refraksi, dan difraksi cahaya dalam tetesan air yang menghasilkan spektrum cahaya yang muncul di langit. Pelangi biasanya bentuk busur melingkar berwarna-warni. Pelangi yang disebabkan oleh sinar matahari selalu muncul di bagian langit yang berhadapan langsung dengan matahari.



  PROSES TERJADINYA PELANGI



1.REFLEKSI


Proses yang pertama yaitu refleksi. Butiran air di udara ini bisa berfungsi seperti cermin kecil. Ketika cahaya matahari menyinari butiran air, sebagian besar cahayanya akan dipantulkan kembali.

Saat terjadi hujan udara akan mengandung banyak butiran air yang membentuk seperti tirai dan masing-masing butiran air yang kecil ini akan memantulkan kembali cahaya matahari yang datang.

Namun, kalian pasti bertanya-tanya, cahaya matahari berwarna putih, mengapa pelangi bisa berwarna-warni?Jawaban dari pertanyaan ini berkaitan dengan proses yang kedua, yaitu dispersi.


2. DISPERSI

Dispersi cahaya adalah fenomena saat cahaya mengalami penguraian. Cahaya matahari terlihat berwarna putih. Ketika cahaya matahari mengenai dan dipantulkan oleh butiran air, cahaya akan terdispersi dan melebar sehingga tampak warna-warni yang ada di pelangi.


3. REFRAKSI


Proses yang ketiga adalah refraksi cahaya. Kondisi ini terjadi saat cahaya matahari menembus butiran air dan dipantulkan ke arah yang sedikit berbeda.

Setiap warna akan mengalami refraksi ke arah yang berbeda dan perbedaan arah cahaya ini bisa dipengaruhi masing-masing panjang gelombang tiap cahaya.

Hal ini yang menyebabkan cahaya pelangi menyebar dan melebar seperti kipas.

Contoh perbedaan arah refraksi cahaya adalah cahaya berwarna merah akan dipantulkan dari butiran air dengan sudut lengkungan yang lebih besar dari cahaya berwarna jingga.

Kemudian proses refraksi cahaya ini yang membuat warna pelangi akan mengurut dari merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu.

LAPORAN HASIL PRAKTIKUM DUALBOOT

LAPORAN KERJA PROYEK UJI LEVEL KELAS X PENGOPRASIAN DUALBOOT MENGGUNAKAN OPERATING SYSTEM LINUX DEBIAN DAN WINDOWS LANGKAH-LANGKAH INSTAL: L...